Ramaikan Bengkalis dengan Mengunjungi www.bengkalis.org

Posted by Android Gratis Wednesday, November 9, 2011 1 comments

Melalui postingan ini saya akan perkenalkan salah satu situs saya yang terbaru, situs ini isinya mengupas segala sesuatu yang ada hubungannya dengan Bengkalis, atau Kabupaten Bengkalis. Awal ketertarikan saya kenapa membuat situs ini adalah karena Bengkalis adalah salah satu pulau yang memiliki keanekaragaman budaya, wisata dan lain sebagainya yang sepatutnya diketahui oleh orang banyak, dengan dasar inilah saya membuat situs tentang Bengkalis tersebut.

Situs Bengkalis tersebut saya buat dengan menggunakan CMS Joomla 1.5 biasanya selama ini saya membuat situs menggunakan Blogspot atau Wordpress sebagai engine-nya, dengan dasar kemampuan di dua engine tadi itulah saya memberanikan diri menggunakan joomla untuk Bengkalis. Awalnya saya akui cukup kesulitan, namun dengan konsep learning by doing, eror and try again akhirnya lama-lama, sedikit demi sedikit saya mulai bisa menggunakan CMS joomla tersebut.

Template yang saya pilih, mengambil template gratis buatan joomlart yang cukup terkenal yaitu JA Purity II, yang membuat saya terkesan dengan JA Purity II ialah mega menu-nya, dengan berbekal tutorial baik dari forum joomlart sendiri ataupun dari forum-forum joomla dalam negeri saya coba untuk merombak total tampilan JA Purity II tersebut, dan akhirnya kesan minimalis dan elegan bisa saya dapatkan dari hasil akhir rombakan template tersebut.

Masih banyak yang harus saya perbaiki, namun seiring dengan perjalanan hidup saya, insya Allah situs kabupaten Bengkalis tersebut akan terus-terusan saya optimasi sehingga nantinya akan menghasilkan sebuah karya online yang menjadi rujukan tentang informasi Bengkalis itu sendiri. Oleh karena itu melalui blog ini saya mengajak, tidak cuma orang Bengkalis saja, ataupun orang yang memiliki keterkaitan dengan Bengkalis saja, tapi semua orang yang ingin tahu seperti apa Bengkalis, silahkan kunjungi di www.bengkalis.org

Berikut beberapa postingan yang sudah saya publish ;


1 comments:

Mark said...

hi guys....very nice post

Search Engine Optimisation

Post a Comment