Gempa 7.6 & 6.2 Skala Ritcher Goncang Sumbar

Posted by Android Gratis Wednesday, September 30, 2009 2 comments
Gempa 7.6 & 6.2 Skala Ritcher Goncang Sumbar
Gempa tektonik berkekuatan 7,6 skala Richter (SR) mengguncang Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Rabu pukul 17.16 WIB. Keterangan yang diperoleh dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan gempa yang mengguncang Sumbar tersebut terjadi pada episentrum 0,84 lintang selatan (LS) dan 99,65 bujur timur (BT). Pusat gempa di Sumbar itu berada pada 57 km barat laut Pariaman, Provinsi Sumbar, dengan kedalaman 71 km.

Setelah 7.6 SR melanda pukul 17.16 WIB, Sumbar kembali diguncang gempa. Kekuatannya 6.2 SR dan terjadi pada pukul 17.38 WIB. Gempa berlokasi di 22 Km Barat Daya Pariaman, Sumatra Barat atau 0.72LS-99.94 BT demikian penjelasan singkat Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, gempa Sumbar ini terjadi pada pukul 18.32 WIB. Gempa susulan ini memiliki kedalaman 110 km di bawah laut. Titik pusat gempa sedikit bergeser dari yang terjadi beberapa menit sebelumnya.

Dampak kerusakan akibat gempa 7,6 SR di Sumatera Barat (Sumbar) membuat banyak bangunan di Kota Padang rusak. Salah satunya kampus Universitas Andalas (Unand) dan Bandara Internasional Minangkabau ditutup sebagai dampak gempa. Penutupan Bandara Internasional Minangkabau ini dilakukan beberapa setelah gempa mengguncang sekitar pukul 17.27 WIB, akibat penutupan ini, ratusan penumpang pesawat di bandara itu hanya bisa pasrah.

Sementara itu, kampus Unand juga dikabarkan rusak parah. Namun, belum diketahui secara pasti seperti apa detil kerusakan yang terjadi. Bangunan-bangunan di sekitar kampus Unand juga roboh. Bangunan-bangunan pusat perbelanjaan di Padang juga mengalami kerusakan Pasar Raya juga rusak dan terbakar.

Meski pusat gempa di perairan barat Sumatera, goncangan keras dirasakan warga Kota Dumai yang ada di pantai timur Riau. Warga kota tersebut berhamburan keluar rumah saat mereka merasakan goyangan gempa termasuk saya sendiri, sedang asyik-asyiknya bermain Facebook merasakan goyangan gempa yang semakin keras membuat saya memilih untuk keluar.

Gempa berkekuatan 7,6 SR yang berpusat di Padang Pariaman, Sumatera Barat juga terasa di Pekanbaru. Wakil Gubernur Riau Mambang Mit dan sejumlah PNS di Kantor Gubernur Riau, Jl Sudirman, pun berlarian ke luar gedung. Gempa terasa dirasakan di Pekanbaru sekitar pukul 17.25 WIB ini membuat panik suasana di Kantor Gubernur Riau di Jl Sudirman. Wakil Gubernur Riau, Mambang Mit yang sore itu masih bertugas di kantornya di lantai 2, terpaksa keluar ruangan. Sejumlah PNS yang masih bertugas terlihat panik dan berlari keluar gedung berlantai 9 tersebut.

Sejumlah warga juga heboh di sejumlah pusat perbelanjaan, salah satunya di Mal Plaza Citra di Jl Pepaya. Di Mal itu, pengunjung yang sedang berbelanja berhamburan ke luar gedung.

2 comments:

Jidat said...

semoga tidak ada kejadian yang lebih parah.. amin

Narzis Blog's said...

Wah, tadi juga s4 kaget sob pas nonton berita...
Gede banget gempanya...
Moga aja gak banyak korban tewas'x...

Post a Comment