Puisi Hari Kartini Berjudul Aku Bukan Kartini
Friday, April 20, 2012
0
comments
Mencoba menambah postingan tentang puisi hari Kartini yang tidak lama lagi akan kita peringati, sebelumnya pastikan terlebih dahulu membaca koleksi puisi Hari Kartini namun bila merasa kurang dengan puisi kartini terbaru 2012 tersebut, silahkan baca terus postingan ini karena akan saya share puisi hari kartini berjudul "Aku Bukan Kartini".
Puisi Aku Bukan Kartini ini karya Nununk Maris salah seorang penulis fiksi di fiksi kompasiana, semoga saja puisi hari kartini terbaru ini bisa mengobati keingin tahuan akan pentingnya peran Kartini dalam emansipasi wanita.
AKU BUKAN KARTINI
Karya Nununk Maris
Semua sudah aku lakukan
memikul beban perasaan
menjaga hati
menawar senyum
bukan kah aku sudah melakukannya dengan baik?
…termasuk menuruti kesetaraan yang tak pernah setara
…termasuk menunduk dalam keputusan tanpa bisa memutuskan
…termasuk menghela nafas panjang, berdehem tanpa boleh berdecak
Ck!!
lalu
dimana posisiku
yang katanya aku sudah boleh angkat dagu
aku sudah boleh ini itu
aku lepas
jeruji ?
mengapa perasaan ini melemahkan ku
apa karena..
aku sudah lama menikmati kungkungan
lalu aku tak ingin mengubah semuanya?
mengapa aku tak bisa seperti kartini?
yang punya kekuatan mengakhiri semuanya?
Oh,,,kartini…hadirlah didiriku..
walau aku bukan kartini harapan mu
aku tetap ingin seperti mu..
kartini,..
22;45 wib,
karena aku perempuan
Demikianlah puisi hari kartini berjudul aku bukan kartini tersebut, moga bermanfaat.
0 comments:
Post a Comment